Assalamualaikum wr. wb.
salam sejahtera bagi kita semua, semoga apa yang kita lakukan hari ini bermanfaat di dunia maupun akhirat. amin...
sedikit saya akan menjelaskan bagaimana cara menghitung biaya pendidikan yang akan mendatang.
Bismillahirohmanirohim... Sebagai orangtua memiliki tuntutan sebagai perencana keuangan. Terlebih jika tujuan kita untuk masa depan buah hati. Orangtua selalu ingin memberikan yang terbaik.
salam sejahtera bagi kita semua, semoga apa yang kita lakukan hari ini bermanfaat di dunia maupun akhirat. amin...
sedikit saya akan menjelaskan bagaimana cara menghitung biaya pendidikan yang akan mendatang.
Bismillahirohmanirohim... Sebagai orangtua memiliki tuntutan sebagai perencana keuangan. Terlebih jika tujuan kita untuk masa depan buah hati. Orangtua selalu ingin memberikan yang terbaik.
"Kita sebaiknya mencatat antara pemasukan dan pengeluaran. Tujuan keuangan harus dipisah, jangan satukan biaya untuk sekolah anak, investasi, kesehatan dalam satu rekening," ujar perencana keuangan dari QM Financial, Fitriavi Noeriman.
Menyiapkan dana pendidikan anak harus melihat sekolah dan waktu yang dihabiskan. Pasalnya inflasi pendidikan di Indonesia mencapai 10 persen. Lebih tinggi dari Malaysia, Thailand, Filipina, bahkan Korea.
Untuk itu,orangtua perlu menyiapkan dana pendidikan anak sejak dini. Mereka memiliki waktu 18 tahun untuk menyiapkannya. Baik dilakukan sebelum anak lahir atau awal anak lahir.
Berikut saya akan mencoba membantu anda untuk menghitung biaya pendidikan anak anda:
sekarang mari kita mulai menghitung perkiraan Uang Pangkal pada saat si kecil (umur satu tahun) masuk sekolah, dengan asumsi kenaikan biaya pendidikan adalah 10% (1,1) per tahun.
Taman Kanak-kanak
- Si kecil diperkirakan masuk TK pada tahun 2017.
- Pada saat itu biaya masuknya adalah Rp 5 juta x 1,1 x 1,1 x 1,1 = Rp 6.655.000. Untuk menghitung nilai masa depan kenaikan biaya pendidikan Anda bisa menggunakan Tabel 1. Misalnya, kebutuhan biaya masuk TK tiga tahun mendatang dengan asumsi kenaikan 10% maka biaya yang tadinya Rp 5 juta meningkat menjadi Rp 5 juta x 1.3310 = Rp 6.655.000.
- Misalnya, kita mulai menabung pada Januari 2017. Dengan demikian, sampai Juni 2009, kita punya waktu kurang lebih tiga tahun untuk menghitung kebutuhan biaya pendidikan anak untuk masuk TK.
- Untuk itu, dana yang harus ditabung setiap bulannya = Rp 6.655.000 : 45.1155 = Rp 147.510 (dengan tingkat bunga 15%, jangka waktu 3 tahun).
Sekolah Dasar
- Si kecil akan masuk SD pada tahun 2019.
- Pada saat itu diperkirakan biaya masuknya Rp 10 juta x 1.6105 (nilai dari Tabel 1, jangka waktu 5 tahun dan kenaikan 10%) = Rp 16.105.000.
- Dari Januari 2007 sampai Juni 2019, kita punya waktu sekitar lima tahun untuk mempersiapkan tujuan di atas.
- Untuk itu, dana yang harus ditabung setiap bulannya adalah Rp 16.105.000 : 88.5745 (nilai dari Tabel 2, jangka waktu 5 tahun, dan tingkat bunga 15%) = Rp 181.825.
Sekolah Menengah Pertama
- Si kecil diperkirakan masuk SMP pada tahun 2025.
- Biaya masuknya saat itu diperkirakan sebesar = Rp 15 juta x 2.8531 = Rp 42.796.500.
- Dari Januari 2014 sampai Juni 2025, kita punya waktu sekitar 11 tahun untuk mempersiapkan kebutuhan di atas.
- Untuk itu, dana yang harus ditabung setiap bulannya adalah Rp 42.796.500: 332.3198 = Rp 128.781.
Sekolah Menengah Umum
- Si kecil akan masuk SMU pada tahun 2028.
- Pada saat itu biaya masuknya diperkirakan sejumlah = Rp 20 juta x 3.7975 = Rp 75.950.000.
- Dari Januari 2014 sampai Juni 2028, kita punya waktu 14 tahun untuk mempersiapkan kebutuhan di atas.
- Untuk itu, dana yang harus ditabung setiap bulannya adalah Rp 75.950.000 : 564.8450 = Rp 134.461.
Perguruan Tinggi
- Si kecil diperkirakan masuk perguruan tinggi pada tahun 2031.
- Pada saat itu biaya masuknya diperkirakan Rp 40 juta x 5.0545 = Rp 202.180.000
- Dari Januari 2014 sampai Juni 2031, kita punya waktu 17 tahun untuk mempersiapkan kebutuhan di atas.
- Untuk itu, dana yang harus ditabung setiap bulannya = Rp 202.180.000 : 928.5014 = Rp 217.748.
Bagaimana bapak/ibu? siapkan dana anda 10% saja disisihkan untuk pendidikan yang terbaik buat anak anda. akhir kalam... Assalamualaikum wr. wb.